Tiba Di Pacitan Piala Adipura Dikirab

[ 06/06/2012, 21:25 WIB ] 

Setiba di Pacitan, piala Adipura yang sehari sebelumnya diserahterimakan Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) kepada Bupati Pacitan Indartato, Rabu (6/6) dikirab keliling Pacitan. Arak-arakan supremasi tertinggi bidang kebersihan tersebut berlangsung meriah dengan mendapat sambutan antusias dari masyarakat
Dimulai dari kecamatan paling barat Yakni kecamatan Donorojo, piala adipura diserahkan bupati Pacitan Indartato kepada camat setempat. Selain membawa piala adipura asli, dalam kirab tersebut juga nampak replika piala adipura dalam ukuran raksasa. Rombongan kirab terdiri dari berbagai unsur serta jenis kendaraan. Rangkaian panjang konvoi tak pelak menarik perhatian warga yang spontan menyaksikan dari pinggir jalan.

Setelah berjalan cukup panjang memasuki kecamatan Punung, Piala adipura diserahkan kepada camat setempat.Setelah upacara singkat serah terima, piala adipura melanjutkan perjalanan menuju kecamatan Pringkuku dan diterima camat setempat. Begitu seterusnya piala adipura dikirab estafet hingga masuk ke wilayah kecamatan Pacitan kota.

Berbeda dengan sebelumnya, di kecamatan Pacitan pembawa piala adipura disambung berantai antar desa oleh kepala desa yang terlewati. Kurang lebih 4 jam berkeliling jalur-jalur kota Pacitan, rombongan kirab sampai di tribun alon-alon Pacitan.Setelah diterima pasukan kebersihan (Pasukan kuning), piala adipura diarak ke dalam pendopo kabupaten dan disambut bupati Pacitan Indartato.

Dari bupati piala bergengsi bidang kebersihan dan lingkungan hidup tersebut diserahkan kepada ketua DPRD Pacitan Soetopo. Piala selanjutnya diserahkan kepada kepada wakil bupati Prayitno untuk diteruskan ke sekretaris daerah (sekda) Pacitan Mulyono untuk selanjutnya disimpan. Capaian merebut piala adipura ini merupakan yang ke lima kalinya berturut-turut diraih kabupaten Pacitan dalam kategori kota kecil.

Secara khusus bupati Indartato menyampaikan rasa terima kasih kepada semua elemen masyarakat atas kerja keras selama ini. Prestasi tersebut harus terus dipertahankan untuk meraih penghargaan yang lebih tinggi, yakni Adipura Kencana. (Riz)
Sumber: http://www.pacitankab.go.id/berita/berita.php?id=877

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih atas komentar dan kunjungannya.
Jangan lupa untuk berkunjung lagi pada kesempatan yang lain.